GAMBARAN KARAKTERISTIK REMAJA PUTRI KELAS VII PADA SAAT MENGHADAPI MENARCHE DI SMP N 2 UNDAAN KUDUS

Vivi Fitriyaningrum, Sri Hindriyastuti

Abstract


Masa remaja diawali dengan masa pubertas yang mana akan terjadinya perubahan fisik dan kematangan fungsi organ seksual. Masa pubertas pada remaja putri ditandai dengan haid atau menstruasi.Menarche merupakan peristiwa menstruasi yang terjadi pertama kali sebagai tanda kematangan alat reproduksi wanita. Menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 15 – 17 Mei 2020 menggunakan kuesioner. Subjek penelitian adalah siswi kelas VII (13- 14 tahun) berjumlah 40 responden.Penelitian bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik remaja putri kelas VII pada saat menghadapi menarche di SMP N 2 Undaan Kudus. Hasil penelitian menunjukan tingkat umur responden paling banyak umur 13 tahun sebanyak 35 responden ( 87,5%), Tingkatan kelas duduk di bangku kelas VI sebanyak 24 responden (60,0%), Tingkat kelas Ibu sebanyak 17 (42,5%) ibu responden mengalami menarche di bangku SMP, Sumber informasi ydari Ibu responden 23 orang (37,5%),Hal yang dirasakan saat pertama menarche 19 responden (47,5%) cemas, Frekuensi mengkonsumsi junkfood jarang sebanyak 34 orang (85,0%). Pendapatan orang tua perbulan 18 orang (45,0%) Rp 1.500.000/bln.

Full Text:

PDF

References


Andriyani, Lisa Mustikasari. 2014. Identitas Diri Remaja Dengan Perilaku Merokok Remaja Laki-Laki Di SMP Jakarta Timur.Universitas Indonesia

Badan Penelitian Dan Pengembangan Kementrian Kesehatan RI. Riset Keperawatan Dasar 2010.

Batubara, Jose R L. 2010. Adolescent Development (Perkembangan Remaja). Sari Pediatric Vol 2, No 1, Juni 2010

Departemen Kesehatan Republik Indonesia.2010. Laporan Hasil Riset Kesehatan Dasar.Jakarta : Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Depkes RI.

Dharma, Kelana Kusuma. 2011. Metodologi Penelitian Keperawatan (Panduan Melaksanakan dan Menerapkan Hasil Penelitian). Trans Info Media : Jakarta

Fajri, Ayu. 2011. Hubungan Antara komunikasi ibu- anak dengan kesiapan menghadapi menstruasi pertama (menarche) pada siswi SMP Muhammadiyah Banda Aceh. Jurnal Psikologi Undip Vol. 10, No.2.

Gant, Norman F. 2010. Dasar-dasar Ginekologi & Obstetri.Jakarta : EGC

Indrayani, W. 2009. Awitan pubertas anak perempuan di pedesaan dan perkotaan : Hubungan dengan status sosial ekonomi dan status gizi. Universitas Diponegoro S Joseph & Nugroho.2010. Catatan Kuliah Ginekologi & Obstetri (Obsgyn).Jakarta: Numed

Kadri, Hasyim. 2018. Hubungan Sosial Ekonomi Dan Tatus Gizi Dengan Kejadian Menarche Dini Pada Anak Sekolah Siswi Kelas V Dan VI Di SDN 205 Kota Baru Kota Jambi. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Baiturrahim Jambi.

Kementrian Kesehatan RI . 2010. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas). Jakarta : Kemenkes RI

Muhammad, Musta’inah Mulia 2016.Gambaran Menarche pada Siswi di Madrasah Ibtidaiyah Pembangunan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 2016.SKRIPSI.Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Munda, Sarah Stevany, et al. 2013. Hubungan antara IMT dengan usia menarche pada siswi SD dan SMP di Kota Manado. Jurnal E-Clinic.

Proverawati, Atikah & Misaroh Siti. 2009. Menarche : Menstruasi Pertama Penuh

Makna.Yogjakarta : Nuha Medika

Retnaningsih, Dwi. Dkk. 2018. Kesiapan Menghadapi Menarche Dengan Tingkat Kecemasan

Pada Anak Usia Sekolah. Jurnal Kesehatan Kusuma Husada- Januari 2018.

Rucita, Asep Eka. 2010. Gambaran Tingkat Kecemasan pada Remaja Putri usia 11-14 tahun

dalam Menghadapi Menstruasi Pertama di SD N Cibuluh Kecamatan Ujung Jaya

Kabupaten Sumedang. Riset Keperawatan Akademi Keperawatan Kabupaten

Sumedang. Sarwono, Sarlito W. 2013. Psikologi Remaja. Jakarta: Rajawal Pers. Wong

D. L et al. 2009.Buku Ajar Keperawatan Pediatric


Refbacks

  • There are currently no refbacks.